PT Pada Idi Siap Memberikan Tali Asih kepada Pemilik Lahan yang Sah dan Sudah Clean and Clear

By brayane1 - Senin, 21 April 2025 | 04:37 WIB | Views

Muara Teweh – Menanggapi simpang siurnya pemberitaan maupun postingan terkait permasalahan lahan yang belakang santer bermunculan di media sosial, perwakilan managemen perusahaan tambang batubara di wilayah Kecamatan Lahei Barat dan Lahei tersebut menyambangi Sekretariat PWI Kabupaten Barito Utara di Jalan Pramuka Muara Teweh, Senin (21/4/2025).

Menang Jaya selaku External PT Pada Idi didampingi Bahana Edwin selaku Landcom External menjelaskan secara rinci kronologi permasalahan lahan kelompok Diansyah Cs yang diklaim oleh Rudi Hartono, Isah, Junaidi dan Tony Efendi dengan total luas 190,68 Hektar.

“Intinya, perusahaan siap memberikan tali asih kepada pemilik lahan yang sah dan sudah clean and clear,” tegas Menang Jaya didampingi Bahana Edwin dihadapan belasan wartawan, Senin (21/4).

Menurutnya, object klaim lahan Rudi Hartono seluas 38,95 hektar tersebut tumpang tindih dengan 14 orang lainnya, dan sebagian sudah diberikan tali asih. Sedangkan object klaim lahan Isah seluas 26,95 hektar tumpang tindih dengan 13 orang lainnya.

Selanjutnya untuk object klaim lahan Junaidi seluas 69,73 hektar tumpang tindih dengan 23 orang lainnya yang juga mengaku memiliki lahan tersebut dengan luasan bervariasi antara 0,55 hingga belasan hektar. Demikian juga dengan object klaim lahan Tony Efendi seluas 55,05 hektar yang tumpang tindih dengan 19 nama/orang lainnya.

Dijelaskannya, PT. Pada Idi mengantongi 2 izin PPKH yaitu : No. SK.428/MENLHK/SETJEN/PLA.0/7/2019 ( 08 Juli 2019) ( 997,16 HA) dan No. SK.438/Menlhk/Setjen/PLA.0/8/2021 ( 5 Agustus 2021 ) (854,32 HA)
Masa berlaku sampai 09 April 2027 (Untuk keduanya) serta PT. Pada Idi sebagai Pemegang Ijin PPKH mempunyai kewajiban membayar setiap tahunnya PNPB IPPKH, Membayar Dana Reboisasi (DR) dan Provisi Sumber Daya Hutan (PSDH), Jaminan Reklamasi dan Pasca Tambang.

“Selain itu dibebankan lagi kewajiban Pelaksanaan Reklamasi dan Rehabilitasi Hutan DAS. Yang mana nilainya tidak sedikit, ” imbuh Menang Jaya.

Perusahaan punya standar nilai penggantian tanah tumbuh (Kompensasi Lahan Garap Masyarakat) sesuai kemampuan perusahaan. SOP Perusahaan dalam Proses pemberian Tali Asih /Kompensasi Lahan Garap sudah melalui Tahapan2 Verifikasi yang benar dan melibatkan pihak desa dan pihak terkait lainnya dengan mengedepankan Musyawarah Muffakat dan tidak akan melakukan pembayaran 2 atau 3 Kali terhadap lahan yang bertumpang tindih.

“Yang dibayar perusahaan adalah lahan yang sudah berstatus Clear and Clean,” tegas Menang Jaya lagi.

Terhadap permintaan dari salah satu pemilik lahan yang meminta perusahaan berhenti melakukan aktfitas operasional. Perusahaan tidak akan melakukannya, karena akan berdampak besar terhadap nasib pekerja (Karyawan) PT. Pada Idi beserta Kontraktor yang berjumlah kurang lebih 750 orang.

“Kami juga menghimbau kepada tokoh masyarakat atau lembaga, agar jangan memberikan statement yang asal keluar jika tidak mengetahui situasi ataupun keseluruhan tahapan-tahapan mengenai permasalahan lahan ini,” ungkap Bahana Edwin. (Sli)

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Jun 15, 2025

PGRI Barut Diharapkan Mampu Meningkatkan Eksistensi Sebagai Mitra Strategis Dalam Pembangunan Dunia Pendidikan

Muara Teweh – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito…

Jun 14, 2025

Legislator Dukung FLS3N 2025, Ajang Seni dan Sastra Jadi Wadah Penguatan Karakter Siswa

Muara Teweh – Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional…

Jun 14, 2025

Pelantikan Penjabat Kepala Desa Datai Nirui oleh Pj Bupati Indra Gunawan, Ini Kata Dewan Barut

Muara Teweh – Pelantikan Penjabat (Pj) Kepala Desa Datai Nirui,…

Jun 13, 2025

Dana Desa Tidak Tersalurkan selama 3 Tahun, Datai Nirui Jadi Satu-satunya Desa di Indonesia Alami Hal Ini

Muara Teweh – Setelah tiga tahun tanpa kepala desa definitif…

Jun 13, 2025

Pj Bupati Barut Lantik Pj Kepala Desa Datai Nirui

Muara Teweh – Pemerintah Kabupaten Barito Utara kembali melaksanakan pelantikan…

Jun 12, 2025

Dinas PUPR Barut Timbun Jalan Berlubang di Jalan Pertiwi Muara Teweh

Muara Teweh – Menindaklanjuti keluhan masyarakat, Dinas Pekerjaan Umum dan…